GPSI FILADELFIA SAMARINDA

Di dalam kasih Kristus, kita dipanggil untuk hidup dalam kebersamaan, saling menguatkan, dan membangun satu sama lain sebagai satu keluarga dalam iman.​

Di dalam kasih Kristus, kita dipanggil untuk hidup dalam kebersamaan, saling menguatkan, dan membangun satu sama lain sebagai satu keluarga dalam iman.​

Foto Gereja Sekarang

Welcome to our church

GPSI Filadelfia Samarinda

Gereja GPSI Filadelfia Samarinda merupakan gereja pantekosta yang berada di Mangkupalas, Samarinda Seberang, yang sudah berdiri selama 38 Tahun yang di gembalakan oleh Pdt. Yusuf Duma. Kini gereja GPSI Filadelfia Samarinda terus bertumbuh dalam kasih Tuhan Yesus

Jemaat
0
Bapak
0
Ibu
0
Pro M
0
Pemuda - Remaja
0
Anak-Anak
0

VISI

Menjadi gereja yang memperkuat keluarga dan memperlengkapi keluarga menjadi murid Tuhan Yesus Kristus yang setia pada panggilannya

MISI

  1. Membangun keluarga yang kuat dalam iman
  2. Memperlengkapi anggota keluarga sebagai murid Kristus
  3. Mendorong pelayanan bersama sebagai keluarga
  4. Menjadi sumber inspirasi bagi keluarga lain

PROGRAM GEFIMA

church

Ibadah pujian dan penyembahan, Doa, dan Khotbah

people

Persekutuan Sekolah Minggu, Pemuda, Remaja, Profesional Muda, PSG, PPL, PPP, dan Lansia

book

Memperlengkapi PA, Seminar, Pelatihan

love

Pelayanan Diakonia membantu jemaat yang: Sakit, kedukaan, Janda/Kurang mampu

cross

Kesaksian Sharing hidup, Penginjilan

- Our Leader - Our Leader - Our Leader - Our Leader - Our Leader
- Our Leader - Our Leader - Our Leader - Our Leader - Our Leader
2 (1)

– Gembala Sidang

Pdt. Yusuf Duma

Lahir di Torea, Toraja Utara, pada 26 Agustus 1942. Menyelesaikan pendidikan dasar pada 1958 dan SMP hingga kelas II pada 1962. Dibaptis selam pada 1966 dan menikah dengan Pdt. Ester Tumba pada 17 April 1968, dikaruniai 7 anak. Memulai pelayanan pada 1965 sebagai guru Sekolah Minggu di GPSI Alfa Omega, diangkat sebagai Pendeta Muda dan Wakil Gembala pada 1970, serta Pendeta Sepenuhnya pada 1985. Pada 1986, ditugaskan sebagai Gembala Sidang GPSI Hosana Pulau Bunyu, kemudian pada 1989 menjadi Gembala Sidang GPSI Filadelfia Mangkupalas Samarinda hingga kini. Menjabat sebagai Sekretaris Daerah GPSI Kaltim (1993-1998), Ketua Daerah GPSI Kaltim (1998-2003), Wakil Sekretaris Jenderal GPSI (2003-2008), dan Wakil Bendahara Umum GPSI (2008-2013). Sejak 2018, diangkat sebagai Penasehat GPSI  hingga saat ini.

4

Pdt. Yanet Ranuu S.Th, M.Th

–  Asisten Gembala

Lahir di Samarinda pada 25 Juli 1975, dan Menikah pada8 Oktober 2001 dengan Agustina Masse dan dikaruniai 1 anak. teolog dan pendidik Kristen dengan latar belakang pendidikan hingga jenjang S-3 (D.Th) yang sedang ditempuh di STT Bethel Samarinda. Menyelesaikan studi teologi di STT Tawangmangu, STT Tenggarong, dan Institut Injil Indonesia Batu Malang. Berkarier sebagai dosen sejak 2001 dan mengajar di berbagai institusi teologi seperti Akademi Teologi Obedya Jahab dan STT Tenggarong. Dalam organisasi GPSI, pernah menjabat sebagai Ketua Daerah GPSI Kalimantan Selatan, Sekretaris Jenderal GPSI, dan saat ini menjabat Ketua Umum Sinode GPSI (2023-2028). Juga aktif di berbagai organisasi gerejawi, termasuk PGPI Pusat dan Yayasan Mulia Budi Samarinda.

Sejarah GPSI Filadelfia Samarinda

Awal Berdiri GPSI Filadelfia Tahun 1980

Awalnya, Jemaat GPSI Mangkupalas merupakan bagian dari GPSI AO Samarinda yang digembalakan oleh Pdt. Daniel W. Tanod. Karena kendala transportasi untuk beribadah, beberapa jemaat berinisiatif membentuk Persekutuan Gereja Bersama (Oikumene) pada tahun 1980, melibatkan jemaat dari gereja lain seperti Katolik, KIBAID, dan GPIB.

Pemekaran Gereja - gereja Oikumene Tahun 1985

Pada tahun 1985, gereja-gereja di Oikumene memutuskan untuk beribadah sendiri-sendiri, termasuk GPSI Mangkupalas. Pada 17 Agustus 1986, jemaat GPSI Mangkupalas resmi berdiri dengan ibadah perdana di rumah keluarga Pdt. Yusuf Duma, yang kemudian dijadikan Hari Jadi GPSI "Filadelfia." Tahun 1989, Pdt. Yusuf Duma ditetapkan sebagai Gembala Sidang, meski jemaat masih beribadah di rumah sementara.

Peletakan batu pertama Gereja GPSI Filadelfia Tahun 1991

Peletakan batu pertama gereja dilakukan pada 1 Juli 1991, dihadiri pejabat setempat dan pengurus GPSI. Karena kebutuhan ruang yang mendesak, gedung yang baru 50% selesai mulai digunakan untuk ibadah pada 17 Desember 1991, bertepatan dengan perayaan Natal jemaat. Sejak saat itu bangunan itu terus digunakan sampai rampung penyelesaiannya

Perdana Gedung Gereja (1991)

Karena desakan tempat yang sudah tidak memadai seiring mulai berkembangnya jemaat, maka pada bulan Desember setelah melewati 5 bulan proses pengerjaan , maka di tahun yang sama tepatnya di tanggal 17 gedung gereja yang baru 50 % dikerjakan mulai digunakan beribadah dan bertepatan dengan perayaan natal jemaat Th 1991. Sejak saat itu bangunan itu terus digunakan sampai rampung penyelesaiannya

Renovasi Gedung Gereja Tahun 2011

Tahun 2011, peningkatan jumlah jemaat mendorong GPSI "Filadelfia" untuk merenovasi gedung gereja. Peletakan batu pertama renovasi dilakukan pada 17 Agustus 2011 oleh Ketua Umum GPSI, Pdt. Dr. Yulius Supaat. Renovasi berlangsung dengan dukungan jemaat, pemerintah, dan para donatur hingga selesai.

Peresmian Gedung Gereja 2015

Setelah proses renovasi selesai, gedung GPSI "Filadelfia" diresmikan dan ditahbiskan pada 19 Agustus 2015, bersamaan dengan perayaan HUT ke-29 GPSI "Filadelfia" Samarinda. Sejak saat itu, gedung gereja ini terus digunakan sebagai pusat ibadah dan pelayanan jemaat hingga sekarang.

Why

Gefima?

Hadir untuk memperlengkapi setiap keluarga agar semakin dekat dengan Tuhan dan menjadi murid Kristus yang setia. Bersama, kita membangun kehidupan yang berakar dalam Firman dan berbuah bagi sesama!

"Tetapi aku menasihatkan kamu, saudara-saudara, demi nama Tuhan kita Yesus Kristus, supaya kamu seia sekata dan jangan ada perpecahan di antara kamu, tetapi sebaliknya supaya kamu erat bersatu dan sehati sepikir."

- 1 Korintus 1:10

How can we help you?

Kami dengan senang hati siap membantu Anda mengenal lebih dalam tentang GPSI Filadelfia Samarinda dan mendukung perjalanan iman Anda. Jangan ragu untuk menghubungi kami jika membutuhkan informasi lebih lanjut, doa, atau bimbingan rohani.